Angkatan 16

Jangan pernah terucap "Dulu dia sahabatku"

Menjadi Juara

Berproses agar selalu siap menghadapi segala situasi dan kondisi

To be leader

Pendidikan sebagai proses penempaan diri, jiwa, dan kepemimpinan.

Arjuna

Berharap dapat mewarisi kebaikan sikap dan sifatnya.

Resolusi

Sebagai penyemagat dan pengingat dalam menggapai cita-cita.

Wisuda

Selesai satu proses bersiap menjalani proses berikutnya.

Pramuka di Hati

Indahnya kebersamaan dan keberagaman dalam berpramuka.

Pencapaian Resolusi

1 of 5 Resolusion. "Menjadi 3 besar dalam suatu perlombaan/kompetisi"

Selasa, 25 Februari 2014

Soal Latihan Gaya Kelas IV

I. Pilihlah a, b, c atau d dengan memberi tanda silang pada jawab yang paling benar !
1. Gerak berikut yang tidak disebabkan karena pengaruh gravitasi bumi adalah . . . .
  • a. mangga jatuh dari pohon
  • b. gelas jatuh dari meja
  • c. anak panah terlepas dari busurnya
  • d. pesawat terbang jatuh
2. Gerak meluncurnya anak panas dari busurnya terjadi akibat . . . .
  • a. gaya gravitasi
  • b. gaya gesekan dengan udara
  • c. gaya dorong dari karet busur
  • d. gaya tarik-menarik
3. Silet meskipun terbuat dari baja, setelah dimasukkan dalam air akan mengapung. Hal ini disebabkan karena hal berikut ini, kecuali . . . .
  • a. bentuknya tipis
  • b. permukaannya luas
  • c. karena ada gaya tarik menarik antarmolekul air
  • d. beratnya lebih kecil/ringan
4. Benda berikut, yang dapat terapung dalam air kolam adalah . . . .
  • a. genteng tanah
  • b. genteng beton
  • c. kayu
  • d. batu bata
5. Tegangan permukaan air dapat terjadi karena adanya . . . .
  • a. gaya tarik-menarik antarmolekul air
  • b. gaya gravitasi
  • c. gaya tarik-menarik antara air dengan udara
  • d. gaya tekan udara di atas permukaan air
6. Jenis-jenis alat yang menggunakan magnet adalah . . . .
  • a. gunting jahit, kompas, dan panci
  • b. alarm, pengunci kotak pensil, dan dinamo
  • c. kunci pintu rumah, speaker, dan kompas
  • d. dinamo, pisau, dan lemari pakaian
7. Dua magnet akan tarik-menarik . . . .
  • a. dua kutub senama didekatkan
  • b. dua kutub tidak senama didekatkan
  • c. dua magnet itu saling digosokkan
  • d. masing-masing magnet dipotong
8. Berikut ini adalah satuan gaya, kecuali . . . .
  • a. Newton (N)
  • b. Kilogram (kg)
  • c. Kilogram gaya (kgf)
  • d. Dyne
9. Buah kelapa yang jatuh ke bumi merupakan contoh gaya . . . .
  • a. pegas
  • b. gesek
  • c. gravitasi
  • d. magnet
10. Bila penggaris plastik digosok-gosokkan pada rambut kering, penggaris tersebut dapat menarik potongan-potongan kertas kecil karena memiliki gaya . . . .
  • a. magnet
  • b. listrik
  • c. gravitasi
  • d. mekanik
B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jelas dan benar!
  • 1. Berilah 2 contoh benda yang tenggelam di dalam air!
  • 2. Sebutkan 2 contoh hewan yang ketika hinggap di air tidak tenggelam!
  • 3. Mengapa roda kendaraan yang sudah halus permukaannya bisa berbahaya bila tetap digunakan?
  • 4. Berdasarkan hukum apakah pelampung bekerja?
  • 5. Disebut gaya apakah gaya yang dihasilkan dari gesekan permukaan dua benda?
Sumber : klik disini